Beberapa Perilaku Karateristik Anak dalam Belajar


Ibu-ibu dan semua yang membaca tulisan saya ini, eh…..tahu nggak sih ada beberapa cara belajar anak yang perlu kita fahami lho. Supaya kita dapat memberikan rangsangan yang baik pada anak tersebut dengan tujuan mempermudah anak memahami isi pelajaran yang kita sampaikan. Menurut DePorter & Hernacki (2001) Ciri-ciri gaya belajar ada beberapa macam lho, dan penjelasannya adalah sebagai berikut:

Karakteristik Perilaku Individu dengan Cara Belajar Visual

  1. Rapi dan teratur

  2. Berbicara dengan cepat

  3. Mampu membuat rencana jangka pendek dengan baik

  4. Teliti dan rinci

  5. Mementingkan penampilan

  6. Lebih mudah mengingat apa yang dilihat daripada apa yang didengar

  7. Mengingat sesuatu berdasarkan asosiasi visual

  8. Memiliki kemampuan mengeja huruf dengan sangat baik

  9. Biasanya tidak mudah terganggu oleh keributan atau suara berisik ketika sedang belajar

  10. Sulit menerima instruksi verbal (oleh karena itu seringkali ia minta instruksi secara tertulis)

  11. Merupakan pembaca yang cepat dan tekun

  12. Lebih suka membaca daripada dibacakan

  13. Dalam memberikan respon terhadap segala sesuatu, ia selalu bersikap waspada, membutuhkan penjelasan menyeluruh tentang tujuan dan berbagai hal lain yang berkaitan.

  14. Jika sedang berbicara di telpon ia suka membuat coretan-coretan tanpa arti selama berbicara

  15. Lupa menyampaikan pesan verbal kepada orang lain

  16. Sering menjawab pertanyaan dengan jawaban singkat "ya" atau "tidak'

  17. Lebih suka mendemonstrasikan sesuatu daripada berpidato atau berceramah

  18. Lebih tertarik pada bidang seni (lukis, pahat, gambar) daripada musik

  19. Seringkali tahu apa yang harus dikatakan, tetapi tidak pandai menuliskan dalam kata-kata.

Karakteristik Perilaku Individu dengan Cara Belajar Auditorial

  1. Sering berbicara sendiri ketika sedang bekerja

  2. Mudah terganggu oleh keributan atau suara berisik

  3. Lebih senang mendengarkan (dibacakan) daripada membaca

  4. Jika membaca maka lebih senang membaca dengan suara keras

  5. Dapat mengulangi atau menirukan nada, irama dan warna suara

  6. Mengalami kesulitan untuk menuliskan sesuatu, tetapi sangat pandai dalam bercerita

  7. Berbicara dalam irama yang terpola dengan baik

  8. Berbicara dengan sangat fasih

  9. Lebih menyukai seni musik dibandingkan seni yang lainnya

  10. Belajar dengan mendengarkan dan mengingat apa yang didiskusikan daripada apa yang dilihat

  11. Senang berbicara, berdiskusi dan menjelaskan sesuatu secara panjang lebar

  12. Mengalami kesulitan jika harus dihadapkan pada tugas-tugas yang berhubungan dengan visualisasi

  13. Lebih pandai mengeja atau mengucapkan kata-kata dengan keras daripada menuliskannya

  14. Lebih suka humor atau gurauan lisan daripada membaca buku humor atau komik

Karakteristik Perilaku Individu dengan Cara Belajar Kinestetik

  1. Berbicara dengan perlahan

  2. Menanggapi perhatian fisik

  3. Menyentuh orang lain untuk mendapatkan perhatian mereka

  4. Berdiri dekat ketika sedang berbicara dengan orang lain

  5. Banyak gerak fisik

  6. Memiliki perkembangan otot yang baik

  7. Belajar melalui praktek langsung atau manipulasi

  8. Menghafalkan sesuatu dengan cara berjalan atau melihat langsung

  9. Menggunakan jari untuk menunjuk kata yang dibaca ketika sedang membaca

  10. Banyak menggunakan bahasa tubuh (non verbal)

  11. Tidak dapat duduk diam di suatu tempat untuk waktu yang lama

  12. Sulit membaca peta kecuali ia memang pernah ke tempat tersebut

  13. Menggunakan kata-kata yang mengandung aksi

  14. Pada umumnya tulisannya jelek

  15. Menyukai kegiatan atau permainan yang menyibukkan (secara fisik)

  16. Ingin melakukan segala sesuatu

Dari beberapa karateristik yang saya sampaikan ibu dapat memprediksi kira-kira anak/murid ibu memiliki karateristik yang mana ya? sebab setiap anak memiliki keunikan tersendiri dan memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, jangan sampai ibu/bapak membandingkan satu anak dengan anak yang lain karena keistimewaannya dalam menerima materi yang disampaikan hanya dikarenakan perbedaan karakteristik.